√ Hewan Karnivora : Pengertian, Ciri, Habitat dan Contohnya

Diposting pada

Pada kesempatan kali ini pengajar.co.id akan memberikan ulasan mengenai √ Hewan Karnivora : Pengertian, Ciri, Habitat dan Contohnya, yuk simak ulasannya dibawah : Hewan Karnivora


Pengertian Hewan Karnivora

Karnivora adalah sebuah istilah yang berasal dari bahasa latin yakni caro yang artinya daging dan vorare yang artinya makanan. Jadi secara bahasa hewan karnivora merupakan hewan yang memakan daging. Dalam study, karnivora juga identikkan sebagai kelompok hewan yang mempunyai keahlian dalam memburu mangsa untuk dimakan dagingnya. Dengan demikian , hewan karnivora merupakan sekelompok hewan yang dapat di katakatan sebagai golongan hewan buas.

Namun ada juga hewan karnivora yang justru banyak di sukai serta tidak berbahaya contohnya ialah kucing. Pada umumnya, hewan karnivora mempunyai kuku yang tajam pada kaki dan tangannya dan juga mampunyai taring yang tajam. Selain itu, mereka juga mampunyai keajlian yang dapat dipakai dalam berburu mangsa. Contohnya seperti cheetah atau singa yang mana mereka mempunyai keahlian dalam mengintai dari kejauhan dan bisa berlari sangat cepat.


Ciri-Ciri Hewan Karnivora

Semua kelompok hewan pasti mempunyai perbedaan dengan kelompok hewan yang lainnya. sebab pada dasarnya di setiap kelompok mempunyai kebiasaan, habitat serta makanan yang berbeda. Berikut dibawah ini ciri-ciri hewan karnivora

1). Makanan utamanya berupa daging.
2). Bisa dikatakan hewan mamali atau hewan yang menyusui.
3). Mmepunyai keahlian untuk berburu mangsa.
4). Sebagian besar hewan karnivora berkembang biak secara vivipar.
5). Termasuk salah satu golongan hewan yang mempunyai tulang belakang (vertebrata).
6). Sebagian besar hewan karnivora hidup di darat.
7). Termasuk salah satu hewan yang berbahaya atau hewan buas.
8). Mempunyai kuku dan gigi taring yang tajam.
9). Mempunyai keahlian untuk bergerak dengan sangat cepat.
10). Mempunyai penglihatan serta pendengaran yang tajam.


Habitat Hewan Karnivora

Habitat hewan karnivora ini hidup kebanyakan diair dan di udara sebagian besar di darat. Karena di darat, lebih mangsa atau makanan dapat digunakan untuk makanan. Hewan karnivora biasanya di hutan lebat. Di luar negeri, hewan karnivora tersebut dikembangkan di alam liar.


Contoh Hewan Karnivora

Berikut dibawah ini beberapa contoh hewan karnivora

1). Harimau Harimau

Harimau adalah hewah uyang tergolong dalam hewan mamalia yang mempunyai tulang belakang dan berdarah panas. Harimau merupakan spesies kucing terbesar dari jenisnya, bahkan melebihi ukuran singa.

Harimau juga termasuk hewan karnivora, umumnya mereka memburu mangsa dengan ukuran badan agak besar. Contohnya seperti rusa, kijang, domba, zebra, babi dan jenis hewan mamalia lainnya. jika hewan-hewan tesebut tidak ditemukan harimau, maka mereka mencari hewan dengan ukuran lebih kecil. Contohny seperti landak.


2). Singa Singa

Singa adalah sebuah spesies mamalia yang termasuk dalam keluarga felidae atau jenis kucing besar. Singa hidup serta berkembang biak dengan cara berkelompok, dengan satu jantan serta beberapa betina. Kalau urusan mencari makanan singa betina lebih produktif dalam berburu dan mencari mangsa.

Sedangkan singa jantan bersikap tenang dan hanya meminta bagian dari hasil buruan singa betina. Sebab singa jantan dipercaya lebih perkasa dan lebih buas dari kucing besar lainnya. Singa juga mempunyai kelemahan, mereka tidak mampu memanjat seperti kucing besar lainnya.


3). Kucing Kucing

Kucing merupakan sebuah hewan yang termasuk dalam golongan mamalia pemakan daging. Pada dasarnya kucing tidak terlalu membahayakan manusia. Sebab Kucing mempunyai tubuh kecil yang ditutupi oleh bulu dengan berbagai variasi warna.

Karena keelokan bentuk tubuh serta warna bulunya yang indah, tidak sedikit manusia yang menjadikannya sebagai hewan peliharaan. Meskipun ada sebagian kecil manusia yang tidak menyukai dengan hewan ini. Kucing sudah berbaur dan bersanding dalam kehidupan manusia selama kurang lebih 6.000 tahun.


4). Anjing Anjing

Anjing merupakan salah satu hewan sejienis mamalia yang telah mengalami perubahan sejak 15.000 tahun yang lalu. Anjing mengalami penyebaran dan perkembangan dengan sangat baik sehingga menciptakan berbagai macam jenis spesies. Anjing Hewan ini termasuk dalam golongan mamalia pemakan daging sama seperti kucing.

Meskipun termasuk golongan hewan pemakan daging, tetapi tidak sedikit manusia yang menjadikannya hewan sebagai hewan peliharaan. sebab anjing mempunhyai bulu dan rambut yang indah, menurut sebagian orang. Selain itu anjing juga termasuk dalam hewan yang pintar dan lihai jika hewan tersebut dilatih dengan baik.


5). Beruang Madu Beruang Madu

Beruang madu adalah beruang yang termasuk hewan dari kelompok hewan ursidae yang merupakan hewan terkecil dari delapan jenis beruang yang ada di dunia. Beruang madu merupakan salah satu hewan asli Bengkulu, sekaligus menjadi simbol daerah tersebut.

Beruang madu dewasa hanya mempunyai panjang tubuh 1.4 m dan tinggi punggungnya 70 cm beratnya hanya 50- 65 kg. Beruang madu mempunyai bulu berwarnan hitam, berkilau dan berbulu pendek. Umumnya hewan ini tinggal dan berkembang biak di hutan primer sekunder dan di daerah pertanian.


6). Macan Dahan Macan Dahan

Macan dahan merupakan sejenis kucing yang berukuran sedang, dengan panjang tubuh hanya 95 cm. Hewan ini mempunyai bulu berwarna kelabu kecoklatan dengan motif seperti awan dan bintik hitam di tubuhnya. Mereka mempunyai kaki yang pendek, namun macan ini mempunyai telapak kaki yang besar dan ekor yang panjang.

Demikianlah artikel dari pengajar.co.id mengenai √ Hewan Karnivora : Pengertian, Ciri, Habitat dan Contohnya semoga bermanfaat.

Lihat Juga:   √ADSL Adalah

Lihat Juga:   Sastra Adalah

Lihat Juga:   Metode Pembelajaran Adalah

Lihat Juga:   √Rantai Makanan