Kegiatan Ekonomi

Diposting pada

Pada kesempatan kali ini pengajar.co.id akan membuat artikel mengenai Kegiatan Ekonomi, yuk disimak ulasannya dibawah ini:

Kegiatan Ekonomi


Pengertian Kegiatan Ekonomi

Pengertian kegiatan ekonomi adalah suatu kegiatan yang dilakukan oleh manusia untuk memenuhi kebutuhan hidupnya, Umumnya kegiatan ekonomiterdiri dari kegiatan konsumsi, produksi dan distribusi.

Contohnya seperti kita membatu ibu untuk membuat kue dan setelah jadi kue tersebut akan di jual dan menghasilkan uang.


Jenis Kegiatan Ekonomi

Kegiatan ekonomi merupakan salah satu unsur penting dalam kehidupan kita sebagai manusia. Kegiatan ekonomi dapat diartikan sebagai upaya kita manusia untuk memenuhi kebutuhan hidup kita sehari-hari.

Hal ini kita lakukan karena tidak semua kebutuhan dapat langsung kita peroleh dari lingkungan sekitar. Terkadang, kita harus melakukan beberapa upaya tertentu agar dapat memenuhi kebutuhan tersebut.

Kegiatan ekonomi dapat dibagi menjadi 3 kegiatan besar, yaitu:

  • Produksi

Produksi merupakan kegiatan manusia yang bertujuan menghasilkan atau menambah nilai guna barang /jasa.

  • Konsumsi

Konsumsi adalah kegiatan manusia memakai, memanfaatkan barang atau mengurangi nilai guna barang, baik secara langsung maupun tidak langsung dengan tujuan untuk memenuhi kebutuhan hidupnya.

  • Distribusi

Distribusi adalah kegiatan menyalurkan atau menyampaikan barang atau jasa dari produsen kepada konsumen.

  1. Contoh kegiatan produksi: Nelayan menangkap ikan di laut.
  2. Contoh kegiatan distribusi: Nelayan menjual ikan hasil tangkapannya di pasar.
  3. Contoh kegiatan konsumsi: Kita membeli ikan hasil tangkapan nelayan di pasar.
Lihat Juga:   Lembaga Sosial Adalah

Tujuan Kegiatan Ekonomi

Tujuan kegiatan ekonomi adalah untuk memenuhi kebutuhan manusia dalam hidupnya terutama kebutuhan primer. Kegiatan ekonomi merupakan kegiatan suatu perusahaan atau suatu masyarakat untuk memproduksi barang dan jasa maupun mengkonsumsi barang dan jasa tersebut.

  1. Untuk memenuhi kebutuhan dengan memanfaatkan sumber daya yang langka,
  2. Untuk membantu sesama manusia,
  3. Meningkatkan mutu dan jumlah produksi,
  4. Dan mencari keuntungan atau laba.

Manfaat Kegiatan Ekonomi

  1. Melancarkan kegiatan perekonomian suatu daerah / negara
  2. Tersedia banyak lapangan pekerjaan untuk para pengangguran dan usia bekerja yg ingin bekerja
  3. Dengan Bekerja, Kesejahteraan Masyarakat akan meningkat
  4. Kebutuhan & keinginan masyarakat terpenuhi dan mencukupi karena mereke mempunyai penghasilan
  5. Memanfaatkan sumber daya ekonomi secara menguntungkan
  6. Dapat mengatur dan mengelola nilai nominal dengan baik dan bijak
  7. Mengatur prinsip kebutuhan pokok sosial/masyarakat.

Kegiatan Ekonomi Produksi, Distribusi, Konsumsi

Kegiatan ekonomi dapat diartikan sebagai upaya kita manusia untuk memenuhi kebutuhan hidup kita sehari-hari. Hal ini kita lakukan karena tidak semua kebutuhan dapat langsung kita peroleh dari lingkungan sekitar. Terkadang, kita harus melakukan beberapa upaya tertentu agar dapat memenuhi kebutuhan tersebut.

Kegiatan ekonomi dapat dibagi menjadi 3 kegiatan besar, yaitu:

  • Kegiatan Ekonomi Produksi

Produksi merupakan kegiatan manusia yang bertujuan menghasilkan atau menambah nilai guna barang /jasa.

Contoh Kegiatan Produksi

  1. Nelayan menangkap ikan di laut.
  2. Pabrik kertas memproduksi buku tulis

  • Kegiatan Ekonomi Konsumsi

Konsumsi adalah kegiatan manusia memakai, memanfaatkan barang atau mengurangi nilai guna barang, baik secara langsung maupun tidak langsung dengan tujuan untuk memenuhi kebutuhan hidupnya.

Contoh Kegiatan Distribusi

  1. Nelayan menjual ikan hasil tangkapannya di pasar.
  2. Agen penjualan menjual buku tulis hasil produksi pabrik di toko.

  • Kegiatan Ekonomi Distribusi

Distribusi adalah kegiatan menyalurkan atau menyampaikan barang atau jasa dari produsen kepada konsumen.

Lihat Juga:   CV dan PT Adalah

Contoh Kegiatan Konsumsi

  1. Kita membeli ikan hasil tangkapan nelayan di pasar.
  2. Kita membeli buku tulis di toko.

Mengapa ada Kerjasama Dalam Kegiatan Ekonomi

Agar dapat mewujudkan tujuan dalam mencapai tujuan yang lebih baik, kemajuan, dan stabilitas dalam bidang perekonomian.

Karena, setiap negara itu penghasilannya berbeda-beda. Maka dari itu perlunya kerja sama untuk melengkapi kebutuhan negara masing-masing.


Siapa Saja Pelaku Kegiatan Ekonomi

Pelaku Kegiatan Ekonomi

Pelaku dalam kegiatan ekonomi adalah:

  1. Rumah Tangga Konsumsi (Konsumen)
  2. Rumah Tangga Produksi (Perusahaan)
  3. Rumah Tangga Negara (Pemerintah)
  4. Masyarakat ekonomi luar negeri

Rumah tangga konsumsi memiliki beberapa peranan dalam kegiatan ekonomi yaitu:

  1. Sebagai konsumen merupakan rumah tangga konsumsi yang berperan mengonsumsi barang dan jasa yang dihasilkan oleh rumah tangga produksi
  2. Sebagai pemasok merupakan faktor produksi yang ditawarkan kepada perusahaan dapat berupa tanah, tenaga kerja, modal, dan keahlian
  3. Sebagai penerima imbalan merupakan rumah tangga konsumsi berhak menerima imbalan.

Beberapa peranan pemerintah dalam kegiatan ekonomi yaitu sebagai berikut:

  1. Sebagai pengatur merupakan pemerintah mengatur lalu lintas perekonomian dalam negeri untuk menjaga stabilitas ekonomi dan mencegah terjadinya kekacauan.
  2. Sebagai konsumen merupakan kegiatan konsumsi yang dilaksanakan pemerintah bertujuan untuk menjalankan roda pemerintahan antara lain menggunakan tenaga ahli, menggunakan alat alat kantor, dan memanfaatkan energi listrik.
  3. Sebagai produsen merupakan pemerintah bertindak dengan menjalankan berbagai perusahaan kepentingan negara dan bagi kesejahteraan masyarakat.

Contoh Kegiatan Ekonomi

Kegiatan Ekonomi dibedakan menjadi 3, yaitu: Produksi, Distribusi, Konsumsi.

Contoh Kegiatan Produksi

  1. Pengrajin membuat Tas
  2. Perusahaan Sepatu membuat sepatu
  3. Perusahaan garment membuat berbagai macam pakaian.

Contoh Kegiatan Distribusi

  1. Seseorang yang kerjanya mengantar hasil produksi tas ke pasar turi
  2. Sopir mengantar hasil produksi sepatu ke toko-toko sepatu
  3. Kurir mengantar hasil konveksi ke pasar klewer
Lihat Juga:   √Globalisasi Adalah

Contoh Kegiatan Konsumsi

  1. Ibu membeli tas untuk kepesta
  2. Adek membeli sepatu olahraga
  3. Ayah membeli kaos

Akhir Kata

Demikianlah ulasan dari pengajar.co.id mengenai Kegiatan Ekonomi: Pengertian, Jenis, Tujuan, Manfaat, Produksi, Distribusi, Konsumsi, Kerjasama, Pelaku, Contoh, semoga bisa bermanfaat untuk anda.