Tesis Adalah

Diposting pada

Pada kesempatan kali ini pengajar.co.id akan membuat artikel yang berjudul Tesis Adalah : Pengertian Menurut Ahli, Contoh, Jenis & Tujuan, yuk kita bahas sama-sama dibawah ini: Tesis-Adalah


Pengertian Tesis

Tesis ini adalah pernyataan atau teori yang didasarkan pada berbagai jenis argumen yang diungkapkan atau ditulis dalam bentuk karangan, yang sengaja dibuat untuk dapat menyelesaikan program pendidikan pada tingkat pendidikan tertentu sehingga penulis dapat layak dan berhak mendapatkan gelar sesuai dengan disiplin ilmu yang sudah ia tekuni.

Pengertian tesis secara singkat adalah karya tulis ilmiah yang dirancang untuk memperoleh gelar tertentu di tingkat perguruan tinggi. Tesis ini adalah salah satu bukti yang menggambarkan tingkat kemampuan seseorang dalam disiplin ilmu tertentu. Semakin baik kualitas tesis, semakin membuktikan kemampuan orang yang menulisnya dalam menguasai disiplin ilmu yang mereka praktikkan.

Pengertian Tesis Menurut Para Ahli

  • Menurut KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia)

Pengertian tesis menurut KBBI adalah pernyataan atau teori yang didukung oleh argumen dalam karangan; untuk mendapatkan gelarh kesarjanaan pada perguruan tinggi.


Ciri-Ciri Tesis

Berikut dibawah ini merupakan ciri ciri tesis, yaitu :

  • Penggunaan Bahasa yang baku.
  • Komponen karya ilmiah beragam sesuai dengan jenisnya, namun semua karya ilmiah memiliki pendahuluan, bagian inti, penutup, dan daftar pustaka.
  • Struktur sajian karya ilmiah sangat ketat, biasanya terdiri dari bagian awal atau pendahuluan, bagian inti atau pokok pembahasan dan bagian penutup (biasanya berisis kesimpulan).
  • Sikap penulis dalam karya ilmiah objektif, artinya karya tersebut disampaikan dengan gaya bahasa impersonal, dengan banyak menggunakan bentuk pasif, tanpa menggunakan kata ganti orang pertama ataupun kedua.
Lihat Juga:   Wartawan Adalah

Jenis-Jenis Tesis

Berikut dibawah ini merupakan jenis jenis tesis, yaitu :

  1. Tesis Kuantitatif

    Tesis kuantitatif adalah tesis yang dibuat untuk membangun atau mendirikan berbagai jenis pernyataan atau kerangka kerja hipotetis. Tesis kuantitatif sering juga disebut nalar deduktif-hipotektik.

  2. Tesis Kualitatif

    Tesis kualitatif adalah tesis yang dibuat untuk tidak membangun berbagai pernyataan atau kerangka kerja hipotetis. Jenis tesis ini dimaksudkan sebagai penelitian non-kuantitatif. Tesis kualitatif juga sering disebut penalaran induktif non-hipotetis.


Tujuan Tesis

Tesis berada di level satu tinggal di atas skripsi, tesis bertujuan untuk menjelaskan atau mendeskripsikan sebuah fenomena ilmu pengetahuan  dengan komprehensif, merumuskan hipotesis berdasarkan sebuah teori dan menghasilkan sebuah jawaban dari hipotesis tersebut.


Karakteristik Tesis

Berikut dibawah ini merupakan karakteristik tesis, yaitu :

  1. Tesis umumnya difokuskan hanya pada pertanyaan sentral yang ada dalam disiplin pendidikan. Tesis ini cenderung dilakukan sesuai dengan jenis program studi yang diambil oleh mahasiswa yang akan membuatnya.
  2. Tesis umumnya dibangun berdasarkan tes empirik dari posisi teoritis tertentu.
  3. Tesis ini selalu menggunakan data primer sebagai data utama dan ditambahkan dengan beberapa data sekunder sebagai data pendukung atau data perbandingan.
  4. Tesis ini harus ditulis menggunakan kata kata bahasa Indonesia yang baik dan benar. Jika program studi yang diambil adalah program studi bahasa asing, tesis juga harus ditulis menggunakan tata bahasa asing yang baik dan benar.

Contoh Tesis

Berikut dibawah ini merupakan contoh tesis, yaitu :

BAB  I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Salah satu problema yang dihadapi oleh sebagian daerah kabupaten/kota dalam lingkup Provinsi Sulawesi Tengah dewasa ini     adalah berkisar pada  upaya peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Problema ini muncul karena adanya kecenderungan berpikir dari sebagian kalangan birokrat di daerah yang menganggap bahwa parameter utama yang menentukan kemandirian suatu daerah dalam berotonomi adalah terletak pada besarnya Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Lihat Juga:   Proses Pembentukan Tulang

B. RUMUSAN MASALAH

Berkenaan dengan implementasi peraturan daerah yang berorientasi Pendapatan Asli Daerah  (PAD) dalam menunjang pelaksanaan Otonomi Daerah di kota Palu, maka masalah yang akan dibahas dalam tesis ini adalah :

Apakah  peraturan daerah khususnya pajak dan retribusi daerah yang berkaitan dengan  pendapatan asli daerah  telah memenuhi asas-asas pembuatan peraturan daerah yang baik dalam  menunjang pelaksanaan otonomi daerah di kota Palu?

C. Tujuan Penelitian

Tujuan penelitian sebagaimana permasalahan yang telah dikemukakan di atas adalah untuk :

Mengetahui apakah peraturan daerah khususnya pajak daerah dan retribusi daerah yang berkaitan dengan pendapatan asli daerah telah memenuhi keriteria pembuatan peraturan daerah yang baik menunujang pelaksanaan otonomi daerah di Kota Palu.

D. Kegunaan Penelitian.

 Atas hasil penelitian yang dilakukan,  diharapkan dapat memberikan manfaat sebagai berikut:

Bahan untuk pengembangan ilmu hukum, khususnya tata negara, dan merupakan sumbangan pemikiran bagi unsur pemerintah daerah  dalam pelaksanaan otonomi daerah di kota Palu.

BAB  II

TINJAUAN PUSTAKA

A. Bentuk Negara Kesatuan

Berisi tentang penjabaran isi tersebut

BAB III

METODE PENELITIAN

A. Lokasi Penelitian.

Penelitian dilakukan di kota Palu, dengan didasarkan pada pertimbangan bahwa di kota Palu perda-perda yang telah ada dan berorientasi pendapatan asli daerah sebagai salah satu sumber pembiayaan pemerintah daerah dalam implementasinya belum sepenuhnya memperhatikan kepentingan masyarakat.

B. Bentuk dan Pendekatan Penelitian

Bentuk penelitian yang digunakan adalah kajian normatif dengan menggunakan pendekatan yuridis normatif, yaitu pendekatan yang didasarkan pada peraturan perundang-undangan, adapun data yang diketemukan dilapangan hanya merupakan data pendukung .

C. Sumber Data Penelitian

Berdasarkan pendekatan yang digunakan, maka dapat ditentukan sumber bahan penelitian yaitu bahan hukum primer  yaitu peraturan perundang-undangan, buku literatur hukum, jurnal hukum yang berkaitan dengan objek penelitian dan bahan hukum sekunder berupa tambahan lembaran Negara yang berkaitan dengan objek penelitian, data yang berbentuk angka hanya merupakan data   penunjang .

Lihat Juga:   √Dialog Adalah

D. Definisi Operasional.

Otonomi daerah adalah hak, wewenang dan kewajiban  daerah otonom untuk mengatur dan mengurus sendiri urusan pemerintahan dan kepentingan masyarakat setempat sesuai dengan peraturan perundang-undangan.

BAB IV

PEMBAHASAN

A. Penerapan asas-asas pembuatan peraturan daerah yang baik dalam menunjang pelaksanaan otonomi daerah di Kota Palu.

Contoh diatas mimin hanya mengambil poin penulisannya, sengaja tidak ditulis secara lengkap karena tesis mempunyai isi yang sangat banyak sekali.


Demikianlah artikel dari pengajar.co.id yang berjudul Tesis Adalah : Pengertian Menurut Ahli, Contoh, Jenis & Tujuan, semoga dengan adanya artikel ini bisa bermanfaat dan lebih menambah wawasan anda.